Blusukan ke Pasar bersama Para Jurnalis, Jokowi: Ini Buat Saya Mengerti

Presiden Jokowi berikan bantuan ke pedagang pasar di Bali. (Instagram Jokowi)

Editor: Tatang Adhiwidharta - Kamis, 17 November 2022 | 12:15 WIB

Sariagri - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku pergi ke pasar membuat dirinya paham tentang berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat, termasuk para pedagang.

Kepala Negara mengatakan hal itu kepada para jurnalis lokal dan asing yang mengikuti blusukannya ke Pasar Badung di Denpasar, Bali, Kamis (17/11/2022) pagi.

"Pergi ke pasar seperti ini membuat saya mengerti. Mengerti dengan baik, apa yang dihadapi masyarakat,"ujar Jokowi.

View this post on Instagram

A post shared by Joko Widodo (@jokowi)

Baca Juga: Blusukan ke Pasar bersama Para Jurnalis, Jokowi: Ini Buat Saya Mengerti
Presiden Jokowi Resmikan Pasar Ramah Lingkungan di Ngawi

Dengan mengerti persoalan yang dihadapi masyarakat itu, Jokowi bersama jajaran pemerintahan kemudian bisa membuat kebijakan baik dan tepat bagi masyarakat.

Saat meninjau pasar, Jokowi sempat berbincang dengan beberapa pedagang yang ditemui. Ia menanyakan kepada pedagang mengenai omzet penjualan saat pandemi Covid-19 mulai mereda.

Bahkan Jokowi juga membagikan paket sembako dan uang tunai kepada para pedagang sebagai tambahan modal usaha.